Menu
Lets Bright Together!

Sebuah Jawaban

Ku ciptakan puisi bukan untuk kau puji

Atau kau kenang sebagai para ahli

Ku ciptakan puisi karena jengah dengan hidup ini

Muak dengan omong kosong yang menggonggong

Ku ciptakan puisi karena aku akan mati

Mati yang sesungguhnya hidup abadi

Puisiku bukan untuk kau maknai

Apalagi kau anggap kata-kata suci

Aku berpuisi untuk menampar matahari

Meludahi sang rembulan yang menyentil kejora

Aku berpuisi karena aku ingin tenang hati

Meredam bara penat di pikiran ini

Aku bukan pujangga raya

Yang mampu merangkai bianglala kata

Kau sebut saja aku kamu

Sama-sama jelata yang baru mengerti kata

Mengulas makna tergali arti

Berteriak lantang dalam lirik

Karena aku cipet dalam suara

Cipet benar-benar cipet

Bebaskan aku dalam puisi

Agar aku tak rendah lagi