Menu
Lets Bright Together!

Kacang Rebus Ibu Sri Purwaningsih

KACANG REBUS
Siapa sih yang tidak mengenal makanan yang bernama kacang tanah. Kacang tanah sangat populer di Indonesia, biasanya dibuat menjadi sambal kacang, bahan pembuatan kue, bahan tambahan untuk martabak dan lain sebagainya. Bahkan kacang yang direbus pun juga sedap dimakan menjadi teman pendamping ketika kita minum teh atau kopi.
Di Jalan Raya Pasar Sukadamai, Kecamatan Natar, Kabupaten Lampung Selatan, dari pukul 5 sore hingga 9 malam, akan kita jumpai pedagang kacang rebus yang mangkal setiap harinya. Pedagangnya tidak lain adalah Ibu Sri Purwaningsih yang telah berjualan sejak tahun 2015. Ibu Sri mempersiapkan kacang rebusnya dengan sangat sabar, tidak lupa beliau menambahkan garam pada rebusan kacang miliknya. Hal ini akan memberikan cita rasa tersendiri bagi kacang rebusnya. Selain terasa gurih maka kacang pun akan terasa asin yang akan menambah kelezatan kacang rebus itu sendiri. Harga yang ditawarkan Ibu Sri sangatlah murah yakni Rp.5.000/bungkus. Keuntungan yang didapatkan Ibu Sri dari penjualan kacang rebus sekitar Rp.30.000/malam.
Tunggu apa lagi??? Segera datang dan beli Kacang Rebus Ibu Sri!!!
Demikian sekilas informasi tentang Kacang Rebus Ibu Sri. Sampai jumpa lagi dalam tulisan-tulisan mendatang. Jangan pernah bosan membaca tulisan-tulisan Ela Nuraini. Salam sayang untuk para pembaca, semoga kita senantiasa dalam lindungan Allah Ta’alla.