Seorang ustadzah bernama ibu Khusnul Khotimah, suaminya bernama bapak Ahmad Eko Sufufi, sudah mempunyai anak 4. Anaknya yang pertama sudah sekolah tingkat SMA, anak kedua sudah sekolah di tingkat SD, anak ketiga masih usia 4 tahun, dan anak yang keempat berusia 2 tahun. Beliau masih belum terlalu tua. Beliau memiliki kegiatan yang cukup padat pada waktu sehabis Ashar pada waktu jam 16:30 hingga Menjelang Magrib. Kegiatanya yaitu memberikan pengajaran baca tulis Al-Qur’an dan Iqro kepada anak-anak usia Sekolah Dasar, dan Sekolah Menengah Pertama (SMP)/ Madrasah Tsanawiyah (MTs) di Mushola Al-Amin Dusun 01 Rt 01 Desa Tulung Balak Kecamatan Batanghari Nuban Kabupaten Lampung Timur.
Santri yang mengikuti kegiatan yaitu berkisar lima belas (15) anak bahkan lebih. Dalam memberikan pengajaran, beliau tidak sendirian melainkan dibantu oleh suaminya, pada waktu setelah ba’dal sholat Magrib bersama-sama hingga saat adzan Isya.
Bapak Ust. Ahmad Eko Sufufi adalah seorang petani dan pekebun, tapi karena kemurahan hatinya beliau menyisihkan waktunya untuk membimbing, memberikan ilmu yang bermanfaat, dan mensyiarkan agama Islam melalui bimbingan ngaji di mushola Al-Amin. Menurut beliau, pendidikan ajaran agama itu sangat penting sekali bagi anak-anak dan remaja sebagai benteng akidah mereka.
Kegiatan belajar di mushola Al-Amin, yang bapak Ahmad Eko S, dengan istrinya beliau bina yaitu pada waktu sore anak-anak TK-SMP, istrinya mengajarkan iqro’, membaca Al-quran, hafalan dan praktik sholat 5 waktu, dan hafalan do’a sehari-hari, sedangkan hari Jumat libur.
Untuk yang malam setelah ba’dal sholat Magrib anak Sd-SMA. Pada malam harinya, bapak Ahmad memberikan pengajaran Al-qur’an pada anak-anak remaja. Menurut beliau, pengajaran Al-quran sangat penting,tajwid dan seni membaca Al-qur’an (Qiro’ah), liburnya pada saat malam Jum’at. Dalam pembelajaran saat di mushola, semua santri anak-anak TPA selalu riang gembira untuk mengikuti kegiatannya.