Menu
Lets Bright Together!

Tapak Suci Putera Muhammadiyah: Banarjoyo-Lampung Timur

TAPAK SUCI
Perguruan Seni Beladiri Indonesia Tapak Suci Putera Muhammadiyah atau disingkat Tapak Suci, adalah sebuah aliran, perguruan, dan organisasi pencak silat yang merupakan anggota IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia). Tapak Suci termasuk dalam 10 Perguruan Historis IPSI, yaitu perguruan yang menunjang tumbuh dan berkembangnya IPSI sebagai organisasi. Tapak Suci berasas Islam, bersumber pada Al Qur’an dan As-Sunnah, berjiwa persaudaraan, berada di bawah naungan Persyarikatan Muhammadiyah sebagai organisasi otonom yang ke-11. Dalam bidang dakwah pergerakan Tapak Suci merupakan pencetak kader-kader Muhammadiyah.
Di Desa Banarjoyo, berkembang kegiatan tapak suci yang dilakukan oleh putra muhammadiah dusun Boyolali. Kegiatan ini memiliki tujuan untuk mempererat silaturrahmi antar pemuda di desa Banarjoyo sekaligus sebagai sarana olah raga untuk menjaga kebugaran/kesehatan tubuh. Kegiatan tapak suci yang berpusat di masjid Abu Dzar Al-Ghifari dimulai sejak tahun 2014 lalu. Tapak suci ini memiliki nama yaitu Tapak Suci Putra Muhamadiah yang memilki sekitar 15 anggota mulai dari anak-anak, dewasa, hingga dewasa. Tapak suci putra muhammadiah ini diketuai oleh Sayid Agil Al-Munawar. Beliau masih kelas XII SMA, dan menjadi mentor dalam kegiatan tapak suci ini.
Kegiatan tapak suci di Desa Banarjoyo ini dilaksanankan rutin dua kali dalam satu minggu. kegiatan ini banyak mendapat apresiasi dari segenap masyarakat desa Banarjoyo, kecamatan Batanghari, kabupaten Lampung Timur. Kegiatan tapak suci ini selain sebagai ajang latihan bela diri juga sekaligus sebagai ajang syiar dan dakwah Islam tutur Sayid Agil Al-Munawar.