Kuliner Kota Metro: BAKSO ADE NUR YATIN (Gerbang IAIN Metro)

Penjualnya bernama Pak Ade Nur Yatin, beralamat di 38, Batanghari, Lampung Timur, telah berjualan Bakso selama 4 tahun. Lokasi tempat berjualan di depan gerbang STAIN METRO, sebelumnya narasumber juga pernah berjualan di SMK.N.1. METRO, mulai berjualan pukul 08.00 hingga pukul 16.00. Bahan yang digunakan antara lain : mie aci, daging, terigu, sayuran, saus, kecap, sambal, bawang putih, bawang merah, garam, dan penyedap rasa. Langkah-langkah menyajikan Bakso antara lain : memasukkan mie ke dalam mangkuk, menambahkan sayuran, meletakkan Bakso, dan menyiramnya dengan kuah. Selanjutnya ditambahkan saus, kecap, dan sambal, sesuai selera pembeli. Pak Ade memproduksi Bakso 3 hari sekali, sedangkan untuk bahan-bahan lain disiapkan setiap hari untuk menjaga kualitas. Pembeli yang datang dari berbagai kalangan, seperti mahasiswa, guru, dosen, dan warga umum. Dalam sehari, narasumber mendapatkan penghasilan rata-rata Rp. 400.000,- sampai Rp. 600.000,-. Memilih berjualan Bakso karena makan ini banyak diminati pembeli dan harga nya yang terjangkau untuk semua kalangan.

This Post Has One Comment

  1. jy ドール

    ラブドール 浴室のセックスは選択された位置を持っていますセックス人形で遊んでみませんか?時間の女性はJY人形5ft5170cmのために白い巨大なおっぱいにいました

Leave a Reply